Harga HP Realme

Harga HP Realme Terbaru bulan Juni 2024

Harga HP Realme Terbaru 2024 – Info harga yang ingin kami informasikan di sini adalah untuk HP Realme yang  dijual secara daring (online). Penjualan via daring biasanya dibanderol dengan harga yang lebih murah daripada luring (offline). Pihak Realme memberikan harga ecer yang disarankan (SRP: suggested retail price) kepada para penjual, namun kenyataannya di lapangan, terutama jalur daring, rata-rata dijual lebih rendah dari SRP. Ini bisa dimengerti bahwa memang untuk pemasaran daring persaingannya sangat berat, sehingga tidak ada opsi lain selain membuat harga yang menarik.

Berikut akan kami informasikan harga-harga HP Realme bersama ulasan speknya supaya Anda punya gambaran. Sehingga dapat lebih objektif dalam memilih saat harus membelinya.

Lebih jauh tentang Realme

Bagi Anda yang belum tahu, Realme awalnya adalah submerek dari OPPO pada tahun 2010, yang waktu itu dikenal sebagai “OPPO Real”. Kemudian menginjak tahun 2018, wakil presiden OPPO bernama Sky Li (Li Bingzong) secara resmi mengundurkan diri dari perusahaan, lalu mendirikan Realme sebagai merek independen. Realme hadir sebagai produk HP yang mengusung desain keren dan performa yang cepat. Dengan slogan “Dare to Leap” perusahaan ingin menggambarkan semangat keberanian kawula muda dalam membuat gebrakan yang inovatif.

Realme dipasarkan melalui penjualan daring dengan tujuan menguntungkan konsumen. Supaya konsumen bisa mendapat harga murah untuk sebuah ponsel cerdas yang berkualitas. Alasan dijual secara daring adalah karena target marketnya adalah anak-anak muda yang kehidupannya lebih akrab dengan internet. Terbukti pada debutnya di tahun 2018 dengan meluncurkan Realme 1, Realme menjadi merek ponsel yang punya penjualan terbaik di Amazon India.

Saat tulisan ini dibuat, Realme sudah mengeluarkan empat seri ponselnya di Indonesia yang punya spek handal tapi dijual dengan harga terjangkau. Berikut kami berikan informasi mengenai seri-seri tersebut.

Daftar Harga HP Realme

Harga HP Harga HP Realme TerbaruRealme Series

realme series

Cek Harga di Shopee

Ini adalah seri utama dari merek Realme. Punya spesifikasi yang bisa diandalkan tetapi tetap terjangkau harganya. Produk perdananya adalah tipe Realme 1, yang diluncurkan pada Juni 2018. Kemudian disusul oleh Realme 2,  dan Realme 2 Pro, yang dikeluarkan pada bulan Juni 2018. Peluncuran tipe Realme 2 dan Realme 2 Pro mendapatkan antusiasme masyarakat Indonesia karena untuk harga di kelasnya, ponsel ini sudah punya spek yang bagus melebihi merek lain. Setelah itu berlanjut di tipe Realme 3 dan Realme 3 Pro, lalu Realme 5 dan Realme 5 Pro. Pada tipe Realme 5, ponsel ini punya dua varian lain yaitu Realme 5i dan Realme 5s.

Tidak berhenti di situ saja, seri ini berlanjut ke tipe Realme 6 dan Realme 6 Pro. Keduanya dipatok pada tingkat harga 3  dan 4 jutaan rupiah. Setelah itu berlanjut ke tipe Realme 7, Realme 7i, dan Realme 7 Pro. Realme 7 Pro bisa dipinang dengan harga di bawah 5 juta. Penambahan “Pro” di sini biasanya menandakan tingkat harganya lebih tinggi daripada yang hanya bertipe angka. Sedangkan untuk penambahan huruf “i” bisasanya menandakan harga tipe tersebut lebih murah daripada yang bertipe angka saja. Contohnya Realme 7i lebih rendah harganya daripada Realme 7.

Harga HP Realme C Series

Realme C Series

Cek Harga di Shopee

Seri ini menonjolkan kapasitas baterai yang besar namun dikemas dengan harga yang murah. Tipe-tipe seri ini yang sudah hadir di pasaran di antaranya: Realme C1, Realme C1 2019, Realme C2, Realme C3, Realme C11, Realme C12, Realme C15 dan Realme C17. Umumnya C Series dijual dengan harga kurang dari 2 juta rupiah, kecuali tipe C17 yang dipatok 2,5 jutaan rupiah.

Baca Juga  OPPO Reno7 Menjadi Pilihan Terbaik Dengan Fitur Unggulannya

Harga HP Realme Narzo Series

Realme Narzo Series

Cek Harga di Shopee

Tipe-tipe pada seri ini ditonjolkan sebagai produk HP yang kuat di bagian prosesor, layar, baterai dan pengisian daya. Seri ini dianggap akan memuaskan pengguna yang ingin mendapatkan segala macam hiburan dalam genggaman (mobile entertainment). Sudah ada tiga tipe seri Realme Narzo yang dipasarkan di Indonesia, yakni Realme Narzo, Realme Narzo 20 dan Realme Narzo 20 Pro. Bukan tak mungkin di masa mendatang seri ini akan berkembang menjadi entitas baru atau submerek dari Realme.

Harga HP Realme X Series

Cek Harga di Shopee

Bila penasaran dengan HP segmen menengah dan atas dari Realme, Anda bisa mengulik seri ini. Seri Realme X ini mempunyai spesifikasi bagus dan kaya fitur. Dari sisi harga pun lebih mahal daripada Realme series varian Pro.

Di jagat produk HP yang dipasarkan di Indonesia, Realme X turut ambil bagian dalam pemasaran HP kelas menengah dan kelas atas. Pada kelompok menengah, bisa Anda lihat Realme X dan Realme XT. Sedangkan pada kelompok atas sudah hadir Realme X2 Pro, Realme X3 Superzoom, dan Realme X50 Pro.

 

Harga HP Realme GT Series

Realme GT Series

Cek Harga di Shopee

Ini adalah seri yang paling baru. Diperkenalkan sejak tahun 2021 sebagai penerus dari Realme X yang sudah tidak diproduksi lagi. Tidak ada informasi resmi yang menerangkan perihal nama “GT”, namun gosipnya GT ini terispirasi dari game Grand Turismo. Pada game tersebut, semua mobilnya merupakan mobil yang berdesain bagus dan berkecepatan tinggi.

Kemudian ada yang menyatakan pula bahwa “GT” di sini merupakan kepanjangan dari Game Turbo. Hal ini wajar karena pada produk HP Realme seri ini terdapat fitur GT Mode. Suatu mode yang mengatur sistem HP untuk bekerja secara maksimal saat penggunanya memainkan gim. Desain HP seri Realme GT memang selalu tampil menarik dan punya spesifikasi yang menggoda. Selain itu HP pada seri ini juga sudah menyediakan sistem untuk jaringan 5G.

Di atas adalah ulasan kami mengenai merek dan harga HP Realme beserta terbarunya di bulan Juni 2024. Ke depannya bisa jadi Realme merupakan merek yang layak diunggulkan mengingat saat ini saja merek ini sudah masuk 5 besar top brand ponsel cerdas di Indonesia.

About Admin

Admin adalah seorang writer, content kreator, dan reviewer. Teknologi, gadget, komputer dan wirasusaha adalah yang paling menonjol dari admin. Selain aktif sebagai penulis, blogger juga mengelola berbagai channel youtube. About Me