Beranda » Outdoor » 5 Rekomendasi Sepeda Listrik Terbaik 2024

5 Rekomendasi Sepeda Listrik Terbaik 2024

Sepeda Listrik Terbaik – Sekarang ini, trend bersepeda makin menjamur, tak heran jika peminat sepeda makin tinggi. Salah satunya adalah sepeda listrik. Di pasaran sendiri banyak merk sepeda listrik buatan lokal maupun luar negeri.

Untuk itu, agar Anda tidak binggung memilih kami akan memberikan tips memilih sepeda listrik terbaik dengan beberapa rekomendasi yang bisa Anda pilih. Simak terus ya!

Apa sih sepeda listrik itu?

Apa sih sepeda listrik terbaik

Sepeda listrik pada umumnya adalah sepeda dengan tambahan motor listrik atau dinamo sebagai pembantu penggerakannya dengan dukungan baterai. Cara kerja sepeda listrik sendiri dibagi menjadi dua jenis yaitu, pedelec dan throttle.

  • Pedal electric cycleatau pedelec adalah berbentuk mirip sepeda namun ditambahkan motor. Motor ini berfungsi memberikan bantuan saat Anda mengayuh pedal.
  • Throttle adalah grip yang diputar untuk menjalankan motor penggerak layaknya sepeda motor. Biasanya sepeda listrik jenis ini dapat melaju lebih cepat daripada sepeda biasa.

Dengan harga yang jauh lebih terjangkau dibanding motor, sepeda listrik ini mulai banyak dilirik konsumen Indonesia. Terutama untuk transportasi jarak dekat seperti ke sekolah atau ke pasar, Anda juga tidak membutuhkan SIM untuk mengendarai sepeda listrik.

Tips memilih sepeda listrik terbaik

Dengan berbagai jenis dan spesifikasi yang ditawarkan tiap produk, Anda pasti bingung untuk menentukan produk yang paling baik. Agar Anda tidak salah pilih, kenali dulu yuk cara memilih sepeda listrik terbaik.

Pilih bedasarkan jenisnya

Beragam jenis sepeda listrik yang dijual di pasaran seperti, sepeda listrik hybrid, sepeda gunung, sepeda lipat, dan lainnya. Agar Anda tidak bingung, simak penjelasan berikut ini.

Sepeda Hybrid terbaik

  • Sepeda Hybrid adalah gabungan antara sepeda gunung dan sepeda balap yang ditambahkan motor. Sangat nyaman Anda gunakan untuk bersepeda di perkotaan dengan jalanan beraspal.

Sepeda lipat listrik terbaik

  • Sepeda lipat listrik ini memiliki bagian yang dapat dilipat sehingga mudah dibawa berpergian. Cocok untuk Anda yang suka travelling atau saat dinas lama diluar kota.

Sepeda listrik gunung terbaik

  • Sepeda listrik gunung atau sering disebut electric mountain bike (e-MTB). Di desain untuk melewati jalan pegunungan yang menanjak, terjal, dan penuh rintangan, ini memiliki tenaga yang lebih kuat dibanding sepeda listrik lainnya.

Sepeda listrik comfort dan cruiser terbaik

  • Sepeda listrik comfort dan cruiser didesain dengan bentuk seperti sepeda klasik dengan sadel yang cukup besar dan empuk, sepeda ini sangat nyaman digunakan untuk bersantai.

Sesuaikan kapasitas baterai dengan jarak tempuh

Sesuaikan kapasitas baterai dengan jarak tempuh terbaik

Umumnya sepeda listrik menggunakan baterai isi ulang. Dan harga baterai termasuk paling mahal di antara komponen sepeda listrik karena perannya yang penting sebagai penyuplai listrik ke motor. Semakin besar kapasitas baterai, tentunya jarak yang ditempuh semakin jauh. Dengan begitu, akan menambah bobot sepeda listrik. Pertimbangkan kapasitas baterai saat memilih sepeda listrik.

Beberapa jenis baterai yang digunakan sepeda listrik adalah :

  • Lithium-ion(Li-ion) adalah jenis baterai yang paling banyak digunakan di sepeda listrik, lebih tahan lama, serta lebih bertenaga dibandingkan baterai lainnya. Namun, baterai ini tidak dapat diisi berlebihan ataupun terlalu kosong.
  • Lithium cobalt(LCO) mempunyai nentuk baterai ini sangat ringkas dan ringan dengan tenaga besar.
  • Lithium-ion polymer(LiPo) ini tidak memerlukan pelindung baterai karena tidak mengandung cairan di dalamnya. Baterai ini lebih stabil dan mudah dibentuk.
  • Lithium manganese(LiMg204) memiliki baterai yang diklaim sebagai baterai terbaik karena bisa menghasilkan tenaga yang banyak dan tahan lama. Namun, harganya paling mahal daripada baterai lithium
  • Sealed lead-acid(SLA) adalah jenis baterai SLA atau aki kering ini mudah didaur ulang dan harganya lebih murah. Namun, baterai ini membutuhkan perawatan ekstra karena lebih sensitif dibandingkan baterai lainnya. Apalagi, bobot baterai ini kurang lebih 14 kg sehingga menambah beban sepeda listrik.
  • Nickel-cadmium(Ni-Cd) memiliki kapasitas baterai ini lebih besar daripada SLA. Namun, kandungan kadmiumnya dapat mencemari lingkungan sehingga tidak dapat dibuang dengan aman dan sulit didaur ulang.
  • Nickel-metal hydride(NiMH) adalah jenis baterai NiMH dinilai lebih ramah lingkungan daripada Ni-Cd. Meskipun demikian, baterai ini tetap harus melalui proses khusus untuk didaur ulang.
Baca Juga  7 Rekomendasi Kapas Vape Terbaik 2024

Cek pergerakan motor pada sepeda

Cek pergerakan motor pada sepeda terbaik

Motor penggerak atau dinamo merupakan bagian penting pada sepeda listrik. Letak motor sendiri berada di pusat roda depan, belakang, atau di tengah kerangka sepeda. Dua jenis motor yang biasa digunakan adalah motor brushed dan motor brushless DC electric motor (mid drive, hub). Namun, kebanyakan produsen sepeda listrik menggunakan BLDC hub karena harga lebih murah dan dinilai lebih tangguh.

5 Rekomendasi Sepeda Listrik Terbaik 2024

Berikut adalah beberapa rekomendasi sepeda listrik terbaik yang kami pilih berdasarkan cara memilih diatas. Produk-produk yang ditentukan secara teliti dan mempertimbangkan review pembeli.

Pacific E-Bike Cooltech

Pacific E-Bike Cooltech Sepeda Listrik Terbaik

Untuk Anda yang mencari sepeda listrik dengan keamanan ekstra, Pacific E-Bike Cooltech bisa Anda pilih. Dengan fitur Ecotic Cooltech yang ditawarkan oleh Pacific ini Anda tidak akan kesulitan mencari sepeda listrik di tempat luas dan ramai. Selain untuk menyalakan dan mematikan, Anda bisa menggunakan remote bawaan sepeda untuk mengetahui posisi parkir sepeda. Cukup tekan tombolnya, sepeda Anda akan menunjukkan posisinya dengan sensor bunyi.

Selis Sepeda Listrik EOI (Energy Of Indonesia)

Selis Sepeda Listrik EOI (Energy Of Indonesia) terbaik

Mencari sepeda listrik anti bocor dan kempis? Selis Sepeda Listrik EOI (Energy Of Indonesia) adalah solusinya. Sepeda listrik ini menggunakan ban airless tire jadi ban tidak dapat kempis dan bocor, keren ya!

Dengan kelebihan yang ditawarkan, Anda akan lebih hemat tenaga dan biaya untuk memompanya. Tekstur ban airless tire sendiri lebih keras jadi perlu waktu untuk terbiasa dengan feel-nya.

Goda Sepeda Listrik Golden Monkey

Goda Sepeda Listrik Golden Monkey terbaik

Untuk Anda yang suka jalan jalan dengan jalan naik turun, Goda Sepeda Listrik Golden Monkey bisa Anda pilih. Diklaim kuat berjalan dikemiringan sampai 30 derajat lho! Pilihan terbaik untuk membantu Anda dari kesulitan mengayuh di medan terjal. Sepeda berbobot 45kg ini dilengkapi dengan fitur antimaling, yang bisa mengeluarkan bunyi alarm dan tidak akan bisa digerakkan berkat fitur tersebut.

Uwinfly Dragonfly

Uwinfly Dragonfly Sepeda Listrik Terbaik

Fitur terbaru dari Uwinfly Dragonfly 5 ini sudah dilengkapi tempat pijakan kaki di depan, Anda tak perlu berdesak-desakan dengan barang bawaan. Tak hanya itu, sepeda listrik dengan bobot 100kg ini ukurannya yang ramping juga memudahkan Anda untuk melewati jalanan yang sempit dengan luncah.

Xiaomi Himo Folding Electric Bicycle

Xiaomi Himo Folding Electric Bicycle Sepeda Listrik Terbaik

Sepeda listrik dari Xiaomi dengan nama Himo Z20 ini sangat ringkas dan efisien. Kabel-kabel dikumpulkan jadi satu dalam satu pipa agar rapi. Produk ini juga sudah dilengkapi pompa yang bisa difungsikan sebagai sadel, jadi Anda tak perlu repot saat ban kempis. Sepeda lipat dengan bobot 21,6kg ini memiliki pilihan gigi kecepatan sepeda ini lebih banyak, yaitu enam level.

 

Sudahkah Anda menemukan sepeda listrik yang cocok untuk dimiliki? Hal yang tak boleh dilewatkan adalah tujuan Anda membeli dan penggunaannya. Agar Anda tidak salah pilih, ikuti tips dari kami. Yuk! ciptakan lingkungan sehat dengan mengurangi polusi udara.

Leave a Comment