Beranda » Tips dan Trik » Tips Jitu Mempercepat Kecepatan Koneksi Internet Android

Tips Jitu Mempercepat Kecepatan Koneksi Internet Android

Tips Jitu Mempercepat Kecepatan Koneksi Internet Android–Tidak selamanya koneksi internet anda stabil. Ada kalanya koneksi menjadi lebih lambat dan tentunya sangat menggangu kinerja anda. terlebih saat ini hampir semua aplikasi memerlukan koneksi internet. oleh sebab itu memiliki koneksi yang stabil sangat penting. Penyebab koneksi internet lambat tidak hanya sebatas jaringan operator yang terganggu. Bisa jadi koneksinya melambat karena adanya iklan, cache yang menumpuk, hingga faktor kesalahan setting jaringan sehingga koneksi tidak bisa anda dapatkan secara lebih maksimal.

Identifikasi penyebabnya terlebih dulu, sehingga anda tidak salah dalam mengantisipasinya. tidak mesti menggunakan alat khusus untuk memperkuat sinyal. Anda bisa memulai mengatasi koneksi lambat dari cara-cara yang lebih sederhana. Misalnya dengan memblokir iklan, menghapus cache, sampai mengatur jaringan yang sesuai dengan kondisi tempat anda berada. Nah, bagi yang penasaran apa saja cara mempercepat koneksi internet, berikut ini ulasan selengkapnya.

Berbagai Cara Mempercepat Koneksi Internet

Gunakan Ad-Blocker

Cobalah manfaatkan fitur ad-blocker untuk memaksimalkan koneksi internet anda. biasanya internet yang lemot terjadi karena adanya iklan yang mengganggu. Bahkan iklan tersebut bisa menyedot kuota hingga 80%. Maka dari itu gunakan fitur tersebut akan internet bekerja lebih cepat dan kuota terselamatkan. Anda bisa menggunakan aplikasi Ad-blocker yang bisa diunduh di Play Store. Atau gunakan fitur tersebut pada browser khusus. Seperti Opera atau UC Browser.

Hapus cache

Cache yang memenuhi ruang penyimpanan juga bisa menyebabkan internet menjadi lambat. Aplikasi yang sering digunakan akan menyimpan banyak sekali cache dan membuat koneksi internet tidak secepat ketika pertama kali membeli ponsel, karena itu anda harus sering-sering menghapus cache. Caranya dengan masuk ke menu Settings kemudian pilih Apps dan tekan aplikasi yang anda inginkan. Tekan pilihan Clear Cache.

Jaringan 3G Only atau 4G Only

Jika anda ingin koneksi internet yang lebih cepat, maka sudah saatnya untuk menggunakan jaringan 3G atau 4G saja. maka dari itu anda mesti melakukan setting khusus agar ponsel tidak mengakses jaringan dibawah 3G dan 4G. Anda bisa masuk ke Pengaturan kemudian tekan More. Pilih Mobile Network dan Network Mode. Anda bisa memilih fitur 3G only atau 4G only tergantung kebutuhan anda.

Tutup aplikasi yang tidak diperlukan

Yang terakhir adalah dengan menutup aplikasi yang tidak diperlukan. aplikasi-aplikasi yang tidak atau jarang digunakan juga menyedot kuota internet. hal ini menyebabkan kuota cepat habis. Agar tidak boros kuota dan internet tetap stabil, perhatikan aplikasi apa saja yang tidak anda perlukan. Cobalah tutup aplikasi tersebut. Cara tersebut juga bermanfaat agar peforma ponsel menjadi lebih cepat dan ruang penyimpanan juga bekerja lebih optimal.

Baca Juga  Trik Cara Download Lagu TikTok MP3 dari Video Gratis tanpa Aplikasi

Demikian beberapa cara mudah mempercepat koneksi internet di android. semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Leave a Comment