Harga Terbaru HP Infinix Bulan Mei 2024

Harga Terbaru HP Infinix – Satu lagi pendatang baru di jagat merek HP yang patut diperhitungkan adalah Infinix. Sebuah produsen HP dari Hongkong, yang masuk pasar Indonesia sejak 2015. Meski belum lama masuk Indonesia, sebenarnya Infinix sudah berdiri sejak 2013. Akan tetapi pada awal pemasarannya mereka membidik market Afrika, Timur Tengah dan Eropa. Sehingga wajar bila Infinix lebih terkenal di negara-negara seperti Kenya, Ghana, Arab Saudi, Pakistan, Uni Emirat Arab, Mesir, Maroko dan Perancis. Malahan untuk litbang dan bagian desain produknya bertempat di luar negeri (Tiongkok dan Perancis).

Masuk ke Indonesia pada 2015, Infinix menawarkan produk Hot Note. Kemudian merambah ke nengara Asia lainnya seperti Vietnam, Thailand dan Filipina. Saat rilis di Indonesia, Infinix mula-mula dipasarkan secara daring, di lokapasar (marketplace) Lazada. Kehadirannya disambut hangat oleh masyarakat karena produk yang ditawarkan adalah ponsel cerdas berspesifikasi bagus dan berharga murah. Menurut informasi yang kami peroleh, Infinix Hot 9 Play bahkan laku 8000 unit dalam tempo 1 hari!

Infinix membidik konsumen yang menginginkan ponsel cerdas dengan spek mumpuni tapi tetap berharga murah. Berikut adalah daftar seri HP yang dikeluarkan oleh Infinix:

Harga Terbaru HP Infinix

 

Infinix Smart Series

Infinix Smart Series

Cek Harga Infinix Smart Series

Cek Spesifikasi Infinix Smart Series

Infinix Smart Series adalah seri HP Infinix termurah. Hanya dibanderol sekitar 1,5 jutaan, HP ini punya spesifikasi yang pas-pasan. Tidak istimewa, karena sesuai dengan harganya. Contoh tipe HP-nya dari seri ini adalah Infinix Smart 3 Plus.

 

Infinix Hot Series

Infinix Hot Series

Cek Harga Infinix Smart Series

Cek Spesifikasi Infinix Hot Series

Di atas Smart Series, Infinix punya kategori Hot Series. Bisa dibilang ini adalah kategori seri Infinix yang sudah punya fitur bagus namun berharga terjangkau. Yakni antara 1,5 sampai dengan 2 jutaan saja. Contoh tipe HP yang berada dalam kategori ini adalah Infinix Hot 6 Pro, Infinix Hot 7 Pro, Infinix Hot S3X, dan lain-lain.

 

Infinix S Series

Infinix S Series

Cek Harga Infinix Smart Series

Cek Spesifikasi Infinix S Series

Kelompok Infinix S Series harganya tidak jauh berbeda dengan yang Hot Series. Perbedaannya yang paling mencolok adalah pada aspek kamera depan, yang mana lebih menonjolkan kualitas untuk mengambil foto selfie. Boleh jadi huruf “S” di sini maksudnya adalah “selfie”.  Infinix S2 Pro dan Infinix S4 adalah dua contoh tipe Hp yang ada dalam kategori ini.

 

Infinix Note Series

Infinix Note Series

Cek Harga Infinix Smart Series

Cek Spesifikasi Infinix Note Series

Kategori Note Series termasuk HP-HP kelas menengah milik Infinix. Harganya sekitar 2 jutaan. Perbedaan paling mencolok dengan seri Hot adalah bidang layarnya yang lebih luas dan sebagian tipe HP-nya dilengkapi dengan stylus pen. Infinix Note 5 Stylus dan Infinix Note 4 Pro adalah dua di antaranya yang masuk dalam seri ini.

 

Infinix Zero Series

Infinix Zero Series

Cek Harga Infinix Smart Series

Cek Spesifikasi Infinix Zero Series

Masih terbilang ponsel kelas menengah dari merek Infinix, namun tipe-tipe HP pada seri ini rata-rata seharga 3 jutaan. HP-HP yang termasuk dalam kelompok ini menawarkan fitur yang lebih kaya dan spesifikasi yang lebih mumpuni dari seri HP Infinix lainnya.

Baca Juga  3 Hp 5G Termurah di Indonesia dengan Fitur Mumpuni Maret 2024

 

Kelebihan HP Infinix

Beberapa kelebihan yang dimiliki oleh HP Infinix perlu Anda ketahui karena siapa tahu merek ini bisa menjadi pilihan favorit Anda selanjutnya untuk membeli HP baru.

Harganya ramah kantong

Sudah bukan rahasia lagi bahwa hargalah yang paling sering menentukan masyarakat kita dalam membeli suatu barang. Bila Anda menginginkan ponsel terkini namun dengan harga yang ramah di kantong, Anda bisa pilih merek Infinix. Contohnya saja adalah Infinix Smart 5, yang hanya perlu dipinang dengan harga 1,2 jutaan saja. Dengan 1,2 juta sudah punya ponsel canggih kekinian.

Sesuai kebutuhan pasar Indonesia

Produsennya mengetahui karakter tiap-tiap market di negara mana HP Infinix tersebut dipasarkan. Misalnya market India yang cenderung menginginkan harga murah dibandingkan dengan spek. Sementara untuk market Indonesia kebanyakan butuh nonton video, film, main game, dari pagi hingga malam. Untuk itu diperlukan baterai yang awet. Sehingga untuk market Indonesia lebih ditekankan kepada aspek besarnya kapasitas baterai.

Sehingga bila yang dicari adalah HP dengan baterai yang awet dan spek yang mumpuni untuk kelasnya, dengan harga yang relatif terjangkau, maka Infinix adalah pilihan yang tepat.

Tampilannya keren

Meski pendatang baru dan tidak sepopuler Oppo, Samsung dan Vivo, namun penampilan bodi HP-HP Infinix ini cukup keren. Warnanya netral tidak mencolok, membuat penggunanya tampil elegan. Desain layarnya yang lebar juga cukup memanjakan penyuka tontonan film atau main game.

Punya RAM besar

Perkembangan teknologi menuntut produsen HP berlomba-lomba untuk mengakomodasi kebutuhan penggunanya terutama dalam penyediaan ruang penyimpanan terutama RAM. HP dengan RAM kecil akan sepi peminat. Infinix menangkap peluang itu, karena sebagian besar HP-nya dilengkapi dengan RAM yang besar. Mulai dari tipe termurah Infinix Smart 5 yang punya RAM 2 GB sampai Infinix Zero yang disokong oleh RAM 8 GB mampu digunakan untuk multitasking dengan baik di kelasnya.

Punya kapasitas baterai yang besar sehingga awet

Karena rata-rata pengguna HP di masyarakat kita doyan tontonan dan main game, Infinix menawarkan produk HP dengan baterai yang besar. Pada tipenya yang termurah saja (Infinix Smart 5) baterainya sudah 5000 mAh. Sedangkan tipe Hot 9 Play sudah difasilitasi dengan baterai berkapasitas 6000 mAh. Dengan baterai sebesar ini, HP akan bertahan lama sekitar 2 hari dengan penggunaan yang wajar. Penggunaannya dalam mode on sreen mampu bertahan hingga sekitar 15 jam.

 

Demikian tadi ulasan mengenai HP Infinix. Meskipun terbilang pendatang baru di Indonesia, dan harganya murah, namun tetap memiliki beberapa keunggulan yang layak dipertimbangkan. Cocok untuk Anda yang menginginkan HP model terkini yang tidak menguras kantong.

About administrator