Beranda » penyakit bahaya » 6 Desain Rumah 4×8 Tipe Minimalis

6 Desain Rumah 4×8 Tipe Minimalis

hargahp.co.id – Desain Rumah 4×8 Tipe Minimalis menjadi favorit anda untuk membangun rumah idaman ? Rumah tipe minimalis merupakan salah satu tipe desain yang paling populer saat ini, termasuk untuk rumah 4×8.

Membangun rumah minimalis menjadi favorit banyak orang dimana rumah minimalis memiliki desain menarik hingga tampak elegan serta modern. Mengapa desain minimalis ? sebab desain rumah minimalis bisa menempatkan segala hal menjadi lebih fungsional serta to the point sehingga tampak sederhana membuat budget pun tidak akan menguras kantong anda dalam membangun rumah.

Bagi anda yang mencari inspirasi desain Rumah 4×8 Tipe Minimalis, maka anda tepat berada di artikel ini dimana kali ini kami akan memberikan rekomendasi Desain Rumah 4×8 Tipe Minimalis yang bisa menjadi inspirasi. Anda bisa menentukan apa yang sesuai selera dan budget anda seperti Desain Rumah 4×8 tanpa garasi, atau Desain Rumah 4×8 dua lantai, dan lainnya. Untuk informasi lebih lengkapnya, berikut contoh desain yang bisa anda pilih :

Desain Rumah 4×8 Tipe Minimalis

1. Desain Rumah 2 Lantai

Desain Rumah 4×8 Tipe Minimalis
Desain Rumah 4×8 2 lantai

Pada contoh desain rumah yang pertama ini anda bisa membangun rumah dengan luas tanah yang terbatas tetapi bisa memiliki banyak kamar atau ruangan untuk sebuah rumah impian.

Pada denah lantai 1 ini anda bisa menempatkan 1 kamar tidur, ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, dapur dan 1 kamar mandi. Di lantai 2 anda dapat menambahkan 3 kamar tidur dan 2 kamar mandi.  Pada Desain Rumah 4×8 ini juga tanpa garasi untuk memaksimalkan luas tanah pada ruangan rumah

Baca Juga  6 Ide Denah Desain Rumah 6x12 Sederhana Tetapi Nyaman

2. Rumah 4×8 Meter 3 Kamar Tidur Gaya Minimalis

Desain Rumah 4×8
Desain Rumah 4×8 3 kamar

Disini anda yang ingin memiliki rumah 4×8 meter bisa memiliki 3 kamar tidur. Karena pada desain rumah yang satu ini kamu harus membangun rumah 2 lantai jika ingin rumah memiliki banyak kamar. Terlihat jelas bahwa bangunan rumah satu ini memiliki desain tampak depan yang sangat minimalis dan modern. Pada lantai 2 dibuat dinding kaca yang lebar menghadap ke depan. Tapi dengan luas tanah terbatas ini, anda hanya bisa memiliki area parkir untuk motor saja.

Baca Juga  Single Template - Week PRO

3. Desain Rumah 4×8 Tanpa Garasi

Desain Rumah 4×8
Desain Rumah 4×8 tanpa garasi

Selanjutnya  desain rumah yang minimalis yang cocok anda terapkan ketika ingin membangun rumah berukuran 4×8 tanpa garasi untuk memberikan lahan untuk ruangan dalam rumah.

4. Desain Rumah Kecil 2 Lantai

Desain Rumah 4×8

Dengan ukuran yang terbatas 4×8 meter, anda masih bisa memiliki rumah impian dengan banyak ruangan dan juga area depan rumah masih bisa muat untuk tempat parkir kendaraan roda dua atau roda empat. Pada desain ini untuk gaya desain menggunakan desain klasik eropa dan untuk bagian dinding lantai 2 tampak depannya diberi ornamen natural dengan menggunakan bahan kayu yang di cat dengan warna yang soft.

Baca Juga  Header Template - Week PRO

5. Desain Rumah Sederhana

Desain Rumah 4×8

Tentunya rumah panggung pasti anda ketahui bukan ? Ini adalah satu contoh desain rumah panggung yang dapat anda terapkan pada rumah 4×8 meter. Di desain rumah ini anda perlu membuat panggung untuk menyangga rumah yang terbuat dari kayu. Anda kemudian buat tangga di depan rumah untuk naik ke bangunan rumah. Pada bagian teras anda bisa menambahkan kursi pada bagian sisi kanan kirinya yang bisa juga ruangan ini kalian jadikan sebagai ruang tamu. Di dalam rumah yang sederhana ini kamu juga masih bisa membuat 2 kamar tidur.

6. Denah Rumah 2 Lantai

Desain Rumah 4×8

Lanjut lagi dengan denah rumah 2 lantai, pada desain rumah ini pada lantai 1 ada ruangan carport, teman,dan sedikit teras rumah. Dibelakang garasi ada kamar tidur, setelah pintu masuk ruang tamu atau ruang keluarga. Kemudian di dalam lantai 1 juga dilengkapi dengan dapur, ruang maka, kamar mandi dan juga tangga untuk naik ke lantai 2. Di lantai 2 anda bisa menambahkan 3 kamar tidur, 2 kamar mandi dan 1 ruangan khusus untuk bersantai.

Demikian informasi mengenai 6 Desain Rumah 4×8 Tipe Minimalis yang semoag bisa menjadi sumber inspirasi anda untuk membangun rumah 4×8 impian anda, baik itu Rumah 4×8 sederhana 1 lantai, Rumah 4×8 dua lantai, Rumah 4×8 tanpa garasi, dan rekomendasi lainnya yang sesuai dengan selera anda.

Leave a Comment