Beranda » Komputer & Aksesoris » 5 Rekomendasi Laptop Terbaik dan Terlaris Untuk Editing Video 2024

5 Rekomendasi Laptop Terbaik dan Terlaris Untuk Editing Video 2024

Laptop Terbaik dan Terlaris Untuk Editing Video – Untuk Anda yang terjun ke dunia industry kreatif, seperti editor video tentu akan sangat membutuhkan laptop dengan spesifikasi tinggi. Karena software untuk mengedit video biasanya hanya dapat berjalan pada laptop dengan spedifikasi tinggi. Namun, banyaknya spesifikasi mungkin sedikit membuat Anda bingung untuk menentukan laptop yang tepat. Untuk itu, kami akan merekomendasikan beberapa laptop terbaik dan terlaris untuk Editing Video. Simak yuk!

5 Rekomendasi Laptop Terbaik dan Terlaris Untuk Editing Video 2024

Sebelum Anda menjatuhkan pilihan pada salah satu laptop dibawah ini, ada baiknya Anda memperhatikan beberapa hal seperti, prosesor minimal 6 core dan 12 thread, pilih GPU dari RTX dan RX, pilih RAM minimal 16 GB ke atas, pertimbangkan kelebihan yang ditawarkan seperti penyimpanan internal dengan SSD. Berikut beberapa rekomendasi laptop terbaik dan terlaris untuk editing video, yang kami pilih berdasar pada pertimbangan kualitas produknya dan review pembeli di marketplace.

HP Victus 16 e0084AX

HP Victus 16 e0084AX Laptop Terbaik dan Terlaris Untuk Editing Video

Mengedit video tentu membutuhkan inspirasi, tentunya bisa datang dari berbagai tempat. Bila Anda suka travelling untuk mencari inspirasi guna mengedit video, HP Victus 16 e0084AX adalah pilihan yang pas. Dibekali dengan baterai yang memiliki daya tahan cukup lama, yaitu 8 jam. Laptop ini akan menemani Anda berpergian tanpa khawatir baterai laptop akan habis ditengah jalan.

Lenovo IdeaPad Slim 3 14ALC6-ALID

Lenovo IdeaPad Slim 3 14ALC6-ALID Laptop Terbaik dan Terlaris Untuk Editing Video

Melihat layar laptop terus menerus akan merusak mata Anda, karena laptop akan memancarkan cahaya biru. Lenovo IdeaPad Slim 3 ini dilengkapi dengan fitur Eye Care yang dapat mengurangi sinar biru pada layar laptop. Hal ini tentu akan mengurangi ketegangan mata Anda, apalagi Anda yang memiliki mata sensitif.

ASUS ROG Strix SCAR 17 G733QR-R937G7T-O

ASUS ROG Strix SCAR 17 G733QR-R937G7T-O Laptop Terbaik dan Terlaris Untuk Editing Video

Laptop dari ASUS ini memang dikhususkan untuk gaming. Namun spesifikasi yang ditawarkan oleh ROG Strix SCAR 17 ini membuatnya mampu digunakan untuk editing video. Prosesor, GPU, RAM, storage, hingga layar produk ini akan memanjakan editor video. Dibekali dengan empat heatsink yang dilapisi tembaga ringan. Hal tersebut dapat memperlancar aliran pamas dalam laptop untuk performa gaming dan editing secara maksimal. Untuk Anda yang mencari laptop gaming juga untuk editing, laptop ini sangat tepat untuk Anda miliki.

DELL XPS 15 9510

DELL XPS 15 9510 Laptop Terbaik dan Terlaris Untuk Editing Video

Menghasilkan video dengan kualitas prima tentu direkam dengan kamera yang canggih. Agar data dapat semakin mudah dipindah dari kamera ke laptop, DELL XPS 15 ini sudah dilengkapi slot SD card. Hal tersebut tentu akan membuat rekaman Anda mudah untuk sampau di laptop dengan aman dan efisien. Selain itu, laptop ini cocok untuk Anda yang gemar mengambil gambar sendiri karena kemudahan pemindahan datanya. Menariknya, port Multiple Thunderbolt 4 laptop ini dapat menghubungkannya dengan perangkat videografi seperti mikrofon dan mixing board.

Razer Blade 14

Razer Blade 14 Laptop Terbaik dan Terlaris Untuk Editing Video

Jika Anda membutuhkan laptop dengan kualitas audio yang optimal untuk editing video, Razer Blade 14 adalah rekomendasi laptop yang tepat untuk dimiliki. Dilengkapi teknologi THX Spatial Audio yang dapat menghadirkan suara yang akurat dan stereo. Laptop ini juga menggunakan GPU NAVIDIA GeFroce RTZ™ 3070, rendering video Anda akan makin lancar dan cepat. Selain itu, beragam fitur yang ada di laptop ini, akan snagat membantu Anda untuk mengedit video.

Baca Juga  5 Rekomendasi Laptop Gaming Monster Terbaik : Pengalaman Gaming yang Tak Tertandingi

 

Mana nih laptop yang tepat untuk Anda miliki? Dengan menggunakan laptop, memungkinkan Anda bekerja dimana saja, dan membuat pekerjaan Anda lebih efisien. Selain itu, Anda dapat menghemat listrik dan performanya juga tak kalah dengan PC. Jadikan artikel ini sebagai panduan untuk Anda menentukan dan membeli laptop terbaik dan terlaris untuk editing video. Semoga membantu!

Leave a Comment